Tenda Donasi Sudah Disalurkan Tapi Kok Tidak Jelas Kriterianya

suaracianjur.com
Januari 09, 2023 | 22:26 WIB Last Updated 2023-01-09T15:30:02Z
SUARA CIANJUR | CIANJUR — Tenda keluarga yang sudah distribusikan ke sejumlah pengungsi Kecamatan Cugenang dianggap tidak adil. Lantaran tidak sedikit yang tidak memperolehnya padahal kondisinya cukup memprihatinkan karena rumahnya rusak parah. 


Salah seorang warga Cugenang enggan disebut namanya mengaku aneh dengan pendistribusian tenda itu. Padahal tenda itu dibeli dari dana donasi yang dikumpulkan Pemkab Cianjur dari berbagai kalangan. Senin, (09/01/2023)

"Saya kok jadi bingung seperti apa kriteria untuk mendapatkan tenda donasi itu. Kenapa tidak diumumkan ke publik daftar penerima nya supaya tahu apakah layak atau tidaknya, " katanya. 

Kepala Desa Cibeureum Cugenang, Asep Nachdoch mengaku di wilayahnya terdapat 27 tenda donasi yang terdistribusi. Tepatnya di kampung Cibeureum Kaler yang notabene berdekatan dengan kediamannya. 

"Sudah dibagikan ke warga di Kampung Cibeureum Kaler jumlahnya 27 unit, " imbuhnya. 

Namun saat dikonfirmasi jika di lapangan banyak yang tidak terpasang, Asep tidak menjawabnya bahkan saat dihubungi berkali-kali tak merespon. 

Terpisah, Sekdes Wangunjaya Cugenang Tasman Kurniawan mengaku jika di wilayahnya terdapat 6 tenda donasi dari Pemkab Cianjur. Bahkan serahterima dilakukan di balai desa untuk kemudian diberikan kepada warga agar dipasang ditempatnya untuk dihuni. 

"Saya juga dapat tenda itu saat serah Terima di desa oleh Kades Misbahudin dan disaksikan langsung pihak Kecamatan Cugenang. Kalau tenda seperti memang hanya 6 unit yang diterimanya di wilayah Wangunjaya ini, " dalihnya. (Her)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tenda Donasi Sudah Disalurkan Tapi Kok Tidak Jelas Kriterianya

Trending Now

Iklan