Ulang Tahun Satria Gerindra Cianjur Ke 15, di Hadiri Para Pesohor Partai Gerindra

suaracianjur.com
Juni 04, 2023 | 21:17 WIB Last Updated 2023-08-24T07:57:49Z
Suaracianjur.com | Cianjur - Peringatan hari ulang tahun Satria Gerindra(Satuan Relawan Indonesia Raya) Kab.Cianjur ke 15, digelar pada hari Minggu, 4 Juli 2023, bertempat di Majelis Al- Istiqomah, Kp. Cinangsi Desa Gadog Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur.

Kegiatan di pimpin, Diki Ismail, Ketua PAC di dampingi Sekretaris PAC. Muhamad Ikbal, kegiatan dihadiri para pesohor partai Gerindra, diantaranya, Anggota DPR RI. Komisi IV Praksi Gerindra. Dr Ir Hj. Endang S,Thohari, DESS. M.Sc. H.Mirza Agam Gumay. Anggota DPRD Provinsi Jabar, Bacaleg DPRD Grindra dari dapil 3,5 dan 6 Kab.Cianjur, dan Pimpinan Majlis. H. Dedi. Minggu, (04/06/2023)

Acara tersebut diisi dengan bermacam kegiatan positif, diantaranya, santunan anak yatim piatu, di lingkungan Majelis Al- Istiqomah, sebanyak 100 anak yatim piatu menerima bantuan, santunan diserahkan H. Mirza Agam Gumay, secara simbolis santunan diterima Pimpinan Majelis.

Saat diwawancarai awak media Suaracianjur.com, Hj. Endang, menuturkan; " Satria Gerindra pada dasarnya ada untuk membantu Masyarakat, membantu masyarakat dalam segala bidang, dilapangan kami (Satria-red) bermitra dengan kementrian pertanian, kementrian lingkungan hidup dan kehutanan, kelautan dan perikanan, ketika ada program untuk kesejahteraan masyarakat kami sampaikan kepada masyarakat. " Tuturnya.

" Dibidang kontruksi kami pun membantu pengadaan alat-alat berat, contohnya seperti di Agrabinta. Khusus untuk para petambak garam agar hasil panennya memuaskan maka kami adakan bimtek atau edukasi, agar kedepanya kita tidak bergantung lagi pada garam impor, karena garam ini bisa juga menjadi bahan dasar alat kecantikan dan kesehatan, makanya melalui edukasi ini diharapkan hasil panen garam sesuai ekspetasi. " Tambah Hj. Endang.

Senada dengan Hj. Endang, Ketua PAC Gerindra, Diki, ikut menambahkan; " Sebetulnya acara hari satria ini di undur, karena sebetulnya jatuh pada tanggal 30 mei, ada beberapa kendala dalam jadwal acara ini, tapi Alhamdulillah bisa terlaksanakan hari ini, selama15 tahun kami tetap konsisten membantu masyarakat sesuai petunjuk pimpinan, tanpa melalaikan tugas kami membantu masyarakat, di tahun politik ini kami pun fokus untuk memenangkan Prabowo dikontestasi pilpres 2024 nanti. " Pungkasnya.

Hal yang sama disampaikan H. Agam; " Kami mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 15, untuk Satria Gerindra Kabupaten Cianjur, sekaligus mengapresiasi kinerja mereka selama ini, sebagai organisasi sayap, tentunya Satria ada kiprahnya, ada karyanya, manfaatnya terasa oleh organisasi induk maupun oleh masyarakat umum, eksistensinya bukan sekedar papan nama saja dan ber SK, tapi kinerjanya nyata. " Pungkasnya. (Restu)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ulang Tahun Satria Gerindra Cianjur Ke 15, di Hadiri Para Pesohor Partai Gerindra

Trending Now

Iklan