Kepala Pasar Induk Cianjur: Kami Siap Tampung Pedagang, Asal Terdata di Data Base Satpol PP

suaracianjur.com
November 12, 2025 | 10:46 WIB Last Updated 2025-11-12T03:52:20Z
Foto: Dok. (Dang/SC) Handika Firdaus Kepala Pasar Induk Cianjur (Jebrod).

SUARA CIANJUR | CIANJUR - Kepala Pasar Induk Jebrod Cianjur menyatakan kesiapannya menampung para pedagang Bojongmeron City Walk, pernyataan tersebut sebagai respon terhadap rencana relokasi dari Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Cianjur. 

Hal tersebut disampaikan Handika Firdaus selaku Kepala Pasar Induk Jebrod Cianjur.

" Kami dari pihak pasar induk cianjur, perwakilan dari Diskoperindag telah menyiapkan lahan untuk para pedagang, area yang disiapkan berlokasi dibelakang pasar, area eks bandar," ujar Handika, Selasa (11/11/2025).

Ia juga meyakinkan bahwa para pedagang Bojongmeron dapat langsung berjualan setelah di relokasi ke pasar induk jebrod cianjur.

"Jadi, secara kesiapan, kami sudah siap menampung teman-teman para pedagang yang tadinya berjualan di Bojongmeron," imbuhnya.

Lokasi tersebut, tambah Handika, berada di dalam hanggar yang dibagi menjadi beberapa sekat dengan nomor. Setiap pedagang dapat memilih tempat yang telah disediakan.

" Dibelakang itu lokasinya hanggar, jadi satu area gitu. Kami batas-batasi, kami bikin nomor, kita sekat pakai nomor. Ya sudah dibatasi, jadi teman-teman dapat memilih tempatnya," terang Handika.

" Setiap sekat memiliki luas 1 meter kali 1,5 meter. Pasar Induk Cianjur telah menyiapkan lahan sesuai dengan data yang dihimpun oleh Satpol PP, yang tercatat sebanyak 213 pedagang," bebernya.
Foto: Dok. (Dang/SC) Pasar Induk Cianjur (Jebrod).

Sambung Handika, untuk lokasi, sudah sesuai dengan data yang telah dihimpun oleh Satpol PP.

" Para pedagang dapat langsung berjualan asalkan terdata dalam database yang telah dihimpun oleh Satpol PP," ujarnya.

" Kalaupun hari ini langsung mau berdagang, ya silakan, yang penting terdata di database yang sudah dihimpun oleh Satpol PP," terangnya.

Sebagai penutup, Handika menyampaikan agar para pedagang Bojong meron dapat beradaptasi dan sukses berjualan di pasar induk Cianjur. 

" Saya selaku kepala pasar, ya mudah-mudahan para pedagang yang berjualan di Bojong meron dapat beradaptasi dan dapat berjualan di pasar induk. Dan mudah-mudahan dagangannya laris di pasar induk, sesuai harapan pedagang," harapnya.

(Dang)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kepala Pasar Induk Cianjur: Kami Siap Tampung Pedagang, Asal Terdata di Data Base Satpol PP

Trending Now

Iklan