Warga Desa Sindanglaya Adakan Word Clean Up Day

suaracianjur.com
September 21, 2020 | 12:37 WIB Last Updated 2020-09-21T05:37:47Z
Warga Desa Sindanglaya Adakan Word Clean Up Day

SUARA CIANJUR ■ Ratusan warga melakukan aksi bersih-bersih sampah wilayah Kecamatan Cipanas. Aksi ini dilakukan sebagai momen bentuk hari bersih sedunia (Word Clean Up Day), pada Sabtu kemarin (19/9/2020).

Bersih-bersih sampah yang dilaksanakan disepanjang jalan Raya Cipanas ini diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat.

 Mulai dari perangkat pemeritah desa (Pemdes) Sindanglaya, Pemerintah Kecamatan Cipanas, TNI/POLRI, Aktivis Lingkungan, DPK KNPI Cipanas, Sabuga dan kelompok rumah singgah sampah (RSS) Cipanas.

Kepala Desa Sindangkaya Nyayang Kurnia Sanusi menjelaskan, Hari Bersih-bersih Sedunia adalah aksi sosial global tahunan yang bertujuan untuk mengajak masyarakat di seluruh dunia untuk turut membersihkan dan menjaga kebersihan bumi.

"Aksi ini merupakan acara tahunan global terbesar di bawah organisasi independen Let's Do It World," kata kades saat ditemui media ini, Senin (21/9).

Kades menghimbau tentang pentingnya kebersihan lingkungan bagi kelestarian dan kelangsungan hidup bagi generasi manusia saat ini. 

"Sesuai tema lingkungan bersih untuk hidup yang lebih sehat melalui aksi pungut sampah,"terangnya.

Kades berharap, masyarakat berpartisipasi untuk selalu peduli dengan kebersihan yang ada dilingkungan masing masing.

" Dengan cara untuk selalu menjaga lingkungan," tukasnya. 

■ R-02
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Warga Desa Sindanglaya Adakan Word Clean Up Day

Trending Now

Iklan